Artikel : Bulein Annur - Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits

Perpisahan dengan Ramadhan, Antara Harapan dan Kekhawatiran

Kamis, 21 Mei 20

Segala puji bagi Allah, Dzat yang telah berfirman,


ÓõÈúÍóÇäó ÇáøóÐöí ÎóáóÞó ÇáúÃóÒúæóÇÌó ßõáøóåóÇ ãöãøóÇ ÊõäúÈöÊõ ÇáúÃóÑúÖõ æóãöäú ÃóäúÝõÓöåöãú æóãöãøóÇ áóÇ íóÚúáóãõæúäó


“Maha Suci Tuhan yang telah menciptakan pasangan-pasangan semuanya, baik dari apa yang ditumbuhkan oleh bumi dan dari diri mereka maupun dari apa yang tidak mereka ketahui.” (Qs. Yaasin: 36).

Ketika menafsirkan ayat yang mulia ini, al-Hafizh Abu al-Fida Ismail bin Umar bin Katsir –semoga Allah merahmatinya- berkata:
Dia berfirman,


ÓõÈúÍóÇäó ÇáøóÐöí ÎóáóÞó ÇáúÃóÒúæóÇÌó ßõáøóåóÇ ãöãøóÇ ÊõäúÈöÊõ ÇáúÃóÑúÖõ


“Maha Suci Tuhan yang telah menciptakan pasangan-pasangan semuanya, baik dari apa yang ditumbuhkan oleh bumi.”

Yakni, tanaman, buah-buahan dan tetumbuhan.


æóãöäú ÃóäúÝõÓöåöãú


“Dan dari diri mereka.”

Maka Dia telah menjadikan mereka (manusia) laki-laki dan perempuan.


æóãöãøóÇ áóÇ íóÚúáóãõæäó


“Maupun dari apa yang tidak mereka ketahui.”

Yakni, dari makhluk-makhluk yang beragam bentuknya yang mereka tidak mengetahuinya, sebagaimana Dia berfirman,


æóãöäú ßõáøö ÔóíúÁò ÎóáóÞúäóÇ ÒóæúÌóíúäö áóÚóáøóßõãú ÊóÐóßøóÑõæúäó


“Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan supaya kamu mengingat kebesaran Allah.” (Qs. Dzariyat: 49). (Tafsir al-Qur'an al-'Adzim, 6/575).

Perpisahan Pasangan Perjumpaan

Sebagaimana halnya ada lelaki ada perempuan, ada betina ada pula jantan, ada malam ada pula siang, maka demikian pula ada perjumpaan ada pula perpisahan. Perpisahan menjadi pasangan perjumpaan. Demikianlah kehidupan yang Allah ciptakan. Allah ciptakan kedua hal tersebut sebagai tabiat kehidupan yang dipergilirkan.

Perpisahan Merupakan Keniscayaan

Dengan demikian, perpisahan merupakan keniscayaan. Sebulan yang lalu kita diperjumpakan dengan bulan yang kedatangannya sedemikian kita rindukan. Kemudian, selama sebulan lamanya kita bersua dengannya siang dan malam. Kini, setelah sebulan berlalu, tibalah saatnya kita berpisah dengannya. Berpisah dengannya merupakan keniscayaan bagi kita semua. Seperti keniscayaan setiap orang bakal menjumpai 'penghancur segala kenikmatan', yaitu kematian. Berpisah dengan kehidupan dunia yang fana.

Allah 'Azza wa Jalla berfirman,


ßõáøõ äóÝúÓò ÐóÇÆöÞóÉõ ÇáúãóæúÊö æóÅöäøóãóÇ ÊõæóÝøóæúäó ÃõÌõæúÑóßõãú íóæúãó ÇáúÞöíóÇãóÉö Ýóãóäú ÒõÍúÒöÍó Úóäö ÇáäøóÇÑö æóÃõÏúÎöáó ÇáúÌóäøóÉó ÝóÞóÏú ÝóÇÒó æóãóÇ ÇáúÍóíóÇÉõ ÇáÏøõäúíóÇ ÅöáøóÇ ãóÊóÇÚõ ÇáúÛõÑõæúÑö


“Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari Kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari Neraka dan dimasukkan ke dalam Surga, maka sungguh ia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.” (QS. Ali Imran: 185).

Harapan Mengiringi Perpisahan

Meski perpisahan dengan bulan Ramadhan merupakan keniscayaan, namun ada secercah harapan yang mengiringi perpisahan ini.

Pertama, semoga saja Allah 'Azza wa Jalla memperjumpakan kita kembali dengan bulan Ramadhan di tahun-tahun mendatang. Dan, memberikan pula kepada kita taufik untuk bersua di dalamnya dengan melakukan segala bentuk kebaikan.

Kedua, semoga segala bentuk kebaikan yang telah kita lakukan di dalamnya, mulai dari puasa di siang harinya, bahkan persiapan sebelumnya berupa santap sahur, bahkan niatan hati yang menyertainya, bahkan tindakan kita berbuka mengakhiri puasa, diterima oleh Allah 'Azza wa Jalla dengan penerimaan yang sebaik-baiknya. Amin.

Begitu pula halnya dengan amal baik kita yang lainnya, seperti shalat tarawih di malam-malam harinya, doa-doa yang kita panjatkan kepada-Nya, permohonan ampun kita kepada-Nya di waktu sahur, kesibukan mulut kita untuk berdzikir kepada-Nya dan membaca kitab-Nya, sedekah kita, baik yang sunnah maupun yang wajib (semisal zakat fithri) diterima pula oleh Allah 'Azza wa Jalla. Amin.

Sungguh ini merupakan harapan yang sangat besar yang mengiringi perpisahan ini. Betapa tidak, sementara dipastikan rugi bagi siapa yang telah beramal namun amalnya tersebut tidak diterima oleh Allah 'Azza wa Jalla. Seperti amal yang dilakukan oleh orang-orang Munafik, orang-orang yang kafir kepada Allah dan mendustakan Rasul-Nya, dan orang-orang yang riya ketika beramal.

Perihal tidak diterimanya amal orang-orang Munafik, Allah 'Azza wa Jalla berfirman,


æóãóÇ ãóäóÚóåõãú Ãóäú ÊõÞúÈóáó ãöäúåõãú äóÝóÞóÇÊõåõãú ÅöáøóÇ Ãóäøóåõãú ßóÝóÑõæúÇ ÈöÇááøóåö æóÈöÑóÓõæúáöåö æóáóÇ íóÃúÊõæúäó ÇáÕøóáóÇÉó ÅöáøóÇ æóåõãú ßõÓóÇáóì æóáóÇ íõäúÝöÞõæúäó ÅöáøóÇ æóåõãú ßóÇÑöåõæúäó


“Dan tidak ada yang menghalangi mereka untuk diterima dari mereka nafkah-nafkahnya melainkan karena mereka kafir kepada Allah dan RasulNya dan mereka tidak mengerjakan shalat, melainkan dengan malas dan tidak (pula) menafkahkan (harta) mereka, melainkan dengan rasa enggan.” (QS. at-Taubah: 54).

Perihal tidak diterimanya amal orang kafir, Allah 'Azza wa Jalla mengisyaratkannya dalam berfirman-Nya,


æóÞóÏöãúäóÇ Åöáóì ãóÇ ÚóãöáõæúÇ ãöäú Úóãóáò ÝóÌóÚóáúäóÇåõ åóÈóÇÁð ãóäúËõæúÑðÇ


“Dan Kami hadapi segala amal yang mereka kerjakan, lalu Kami jadikan amal itu (bagaikan) debu yang berterbangan.” (QS. al-Furqan: 23).

Dia juga berfirman,


ãóËóáõ ÇáøóÐöíúäó ßóÝóÑõæúÇ ÈöÑóÈøöåöãú ÃóÚúãóÇáõåõãú ßóÑóãóÇÏò ÇÔúÊóÏøóÊú Èöåö ÇáÑøöíúÍõ Ýöí íóæúãò ÚóÇÕöÝò áóÇ íóÞúÏöÑõæúäó ãöãøóÇ ßóÓóÈõæúÇ Úóáóì ÔóíúÁò Ðóáößó åõæó ÇáÖøóáÇáõ ÇáúÈóÚöíúÏõ


“Orang-orang yang kafir kepada Tuhannya, amalan-amalan mereka adalah seperti abu yang ditiup angin dengan keras pada suatu hari yang berangin kencang. Mereka tidak dapat mengambil manfaat sedikitpun dari apa yang telah mereka usahakan (di dunia). Yang demikian itu adalah kesesatan yang jauh.” (QS. Ibrahim: 18).

Dia juga berfirman,


æóÇáøóÐöíúäó ßóÝóÑõæúÇ ÃóÚúãóÇáõåõãú ßóÓóÑóÇÈò ÈöÞöíúÚóÉò íóÍúÓóÈõåõ ÇáÙøóãúÂäõ ãóÇÁð ÍóÊøóì ÅöÐóÇ ÌóÇÁóåõ áóãú íóÌöÏúåõ ÔóíúÆðÇ


“Dan orang-orang kafir amal-amal mereka adalah laksana fatamorgana di tanah yang datar, yang disangka air oleh orang-orang yang dahaga, tetapi bila didatanginya air itu dia tidak mendapatinya sesuatu apapun…” (QS. Nuur: 39).

Perihal tidak diterimanya amal orang yang riya ketika beramal, Allah 'Azza wa Jalla mengisyaratkannya dalam firman-Nya,


íóÇ ÃóíøõåóÇ ÇáøóÐöíúäó ÂãóäõæúÇ áóÇ ÊõÈúØöáõæúÇ ÕóÏóÞóÇÊößõãú ÈöÇáúãóäøö æóÇúáÃóÐóì ßóÇáøóÐöí íõäúÝöÞõ ãóÇáóåõ ÑöÆóÇÁó ÇáäøóÇÓö æóáÇ íõÄúãöäõ ÈöÇááøóåö æóÇáúíóæúãö ÇáÂÎöÑö ÝóãóËóáõåõ ßóãóËóáö ÕóÝúæóÇäò Úóáóíúåö ÊõÑóÇÈñ ÝóÃóÕóÇÈóåõ æóÇÈöáñ ÝóÊóÑóßóåõ ÕóáúÏðÇ áóÇ íóÞúÏöÑõæúäó Úóáóì ÔóíúÁò ãöãøóÇ ßóÓóÈõæúÇ


“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu menghilangkan (pahala) sedekahmu dengan menyebut-nyebutnya dan menyakiti (perasaan si penerima), seperti orang yang menafkahkan hartanya karena riya kepada manusia dan dia tidak beriman kepada Allah dan hari kemudian. Maka perumpamaan orang itu seperti batu licin yang di atasnya ada tanah, kemudian batu itu ditimpa hujan lebat, lalu menjadilah dia bersih (tidak bertanah). Mereka tidak menguasai sesuatupun dari apa yang mereka usahakan…” (QS. al-Baqarah: 264).

Nah, maka dari itu, mengingat pentingnya perkara diterimnya amal oleh Allah itu, Khalilullah Ibrahim berserta putranya Ismail 'alaihimassalam mengiringi amal shalehnya dengan doa yang dipanjatkannya agar amalnya tersebut diterima-Nya yang menunjukkan betapa besarnya harapannya akan hal tersebut kepada-Nya. Allah 'Azza wa Jalla berfirman,


æóÅöÐú íóÑúÝóÚõ ÅöÈúÑóÇåöíúãõ ÇáúÞóæóÇÚöÏó ãöäó ÇáúÈóíúÊö æóÅöÓúãóÇÚöíúáõ ÑóÈøóäóÇ ÊóÞóÈøóáú ãöäøóÇ Åöäøóßó ÃóäúÊó ÇáÓøóãöíúÚõ ÇáúÚóáöíúãõ


“Dan (ingatlah), ketika Ibrahim meninggikan (membina) dasar-dasar Baitullah bersama Ismail (seraya berdoa): "Ya Tuhan kami terimalah daripada kami (amalan kami), sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui”.” (QS. al-Baqarah: 127).

Begitulah pula para salaf shaleh (generasi pendahulu yang baik), mereka berdoa, bahkan dalam waktu yang cukup lama, kurang lebih 6 bulan lamanya agar amal mereka diterima oleh Allah 'Azza wa Jalla.

Ibnu Rojab –semoga Allah merahmatinya-berkata:


ÞóÇáó ÈóÚúÖõ ÇáÓøóáóÝö ßóÇäõæúÇ íóÏúÚõæúäó Çááåó ÓóÊøóÉó ÃóÔúåõÑò Ãóäú íõÈóáøöÛóåõãú ÔóåúÑó ÑóãóÖóÇäó Ëõãøó íóÏúÚõæúäó Çááåó ÓöÊøöÉó ÃóÔúåóÑò Ãóäú íóÊóÞóÈøóáóåõ ãöäúåõãú


Sebagian salaf mengatakan, 'dulu mereka berdoa kepada Allah 6 bulan lamanya agar menyampaikan mereka ke bulan Ramadhan, kemudian mereka berdoa kepada Allah 6 bulan lamanya agar Allah menerima amal yang telah mereka lakukan (selama Ramadhan). (Latho-if al-Ma'arif, 1/232).

Ketiga, Semoga pula kebiasaan-kebiasaan baik yang kita lakukan selama bulan ini dapat dilanjutkan di bulan-bulan yang lainnya, seperti, tetap berusaha keras untuk menghindarkan diri dan menjauhi hal-hal yang terlarang karena Allah 'azza wa jalla, baik terkait dengan ucapan seperti dusta, ghibah, dll, atau pun terkait atau dalam bentuk perbuatan, seperti, merampas hak orang lain, mengais rizki dengan jalan yang batil, mendengarkan musik, menyengaja melihat sesuatu yang haram dilihat (aurat manusia yang tidak halal untuk dilihat), dan lain sebagainya.

Kebiasaan Qiyamullail

Yang tidak kalah pentingnya lagi dari bentuk kebiasaan baik yang patut kita lanjutkan adalah Qiyamullail meski hanya 2 rakaat plus 1 rakaat witir setiap malamnya, karena tidak selayaknya orang yang telah terbiasa qiyamullail kemudian ia meninggalkannya.

Abdullah bin Amr bin al-Ash –semoga Allah meridhainya- berkata, "Rasulullah -shallallahu 'alaihi wasallam- pernah mengatakan kepadaku,


íóÇ ÚóÈúÏó Çááøóåö áóÇ Êóßõäú ãöËúáó ÝõáóÇäò ßóÇäó íóÞõæãõ Çááøóíúáó ÝóÊóÑóßó ÞöíóÇãó Çááøóíúáö


“Wahai Abdullah! Janganlah kamu seperti si fulan, dulu ia biasa mengerjakan Qiyamullail, namum kini, Ia meninggalkan qiyamullail.” (HR. al-Bukhari, no. 1152).

Imam al-Bukhari memberi judul hadis ini dengan:


ÈóÇÈõ ãóÇ íõßúÑóåõ ãöäú ÊóÑúßö ÞöíóÇãö Çááøóíúáö áöãóäú ßóÇäó íóÞõæúãõåõ


Bab dimakruhkannya meninggalkan Qiyamullail bagi orang yang telah biasa mengerjakannya. (Shahihul Bukhari, 3/15).

Kebiasaan Membaca dan Mengkaji al-Qur'an

Kebiasaan baik lainnya yang tentunya pula tidak patut untuk ditingalkan adalah membaca dan mengkaji al-Qur'an kitab-Nya yang mulia yang merupakan petunjuk hidup bagi kita, manusia. Tidak sapatutnya satu hari itu kita lewati, tanpa kita menyempatkan diri pada sebagian waktunya untuk membaca atau mengkajinya.

Perbuatan ini (yakni, tidak membaca al-Qur'an sehari saja) sangat tidak disukai oleh orang-orang shaleh, semisal sahabat Nabi –shallallahu 'alaihi wasallam- yang mulia, Utsman bin Affan –semoga Allah meridhainya-. Ia pernah berkata:


áóæú Ãóäøó ÞõáõæúÈóäóÇ ØóåõÑóÊú ãóÇ ÔóÈöÚóÊú ãöäú ßóáóÇãö ÑóÈøöäóÇ ¡ æóÅöäøöí áóÃóßúÑóåõ Ãóäú íóÃúÊöí Úóáóíøó íóæúãñ áóÇ ÃóäúÙõÑõ Ýöí ÇáúãõÕúÍóÝö


Andai kata hati-hati kita suci, niscaya tak akan pernah merasa kenyang dari firman Rabb kita. Sungguh, aku benci, ketika datang suatu hari kepadaku sementara aku tidak melihat ke al-Mushaf (al-Qur'an) (yakni, tidak membaca al-Qur'an dengan melihat Mushaf). (al-Asma Wa ash-Shifat, 1/593).

Keempat, semoga 'ampunan' yang dijanjikan bagi orang yang berpuasa dan qiyam Ramadhan, dalam sabda Nabi -shallallahu 'alaihi wasallam-,


ãóäú ÞóÇãó áóíúáóÉó ÇáúÞóÏúÑö ÅöíúãóÇäðÇ æóÇÍúÊöÓóÇÈðÇ ÛõÝöÑó áóåõ ãóÇ ÊóÞóÏøóãó ãöäú ÐóäúÈöåö æóãóäú ÕóÇãó ÑóãóÖóÇäó ÅöíúãóÇäðÇ æóÇÍúÊöÓóÇÈðÇ ÛõÝöÑó áóåõ ãóÇ ÊóÞóÏøóãó ãöäú ÐóäúÈöåö


“Barangsiapa shalat pada malam Lailatul Qadar karena iman dan mengharapkan pahala niscaya dosanya yang telah lalu diampuni. Dan, barang siapa berpuasa Ramadhan karena iman dan mengharapkan pahala niscaya dosanya yang telah lalu diampuni pula.” (HR. al-Bukhari).

Kita dapatkan sebagai oleh-oleh yang sangat berharga dalam perpisahan ini. Karena, alangkah rugi dan hina bila ini tidak kita dapatkan dalam perpisahan ini.
Dalam hadis Abu Hurairah –semoga Allah meridhainya- disebutkan sabda Nabi -shallallahu 'alaihi wasallam- yang mengisyaratkan hal ini.


...æóÑóÛöãó ÃóäúÝõ ÑóÌõáò ÏóÎóáó Úóáóíúåö ÑóãóÖóÇäõ Ëõãøó ÇöäúÓóáóÎó ÞóÈúáó Ãóäú íõÛúÝóÑú áóåõ...


“...Kehinaan bagi seseorang yang bulan Ramadhan mendatanginya, kemudian berlalu sebelum dosanya terampunkan...” (HR. At-Tirmidzi).

Kekhawatiran Pun Mengiringi Perpisahan Pula

Selain harapan, kekhawatiran pun hendaknya mengiringi perpisahan ini pula. Kekhawatiran dari apa? Kekhawatiran dari kematiankah? Bukan. Karena, hal itu sejatinya tidak perlu dikhawatirkan, karena merupakan keniscayaan, sekalipun merupakan rahasia yang kita tidak tahu kapan dan di mana ajal itu bakal datang menjemput kita. Allah 'Azza wa Jalla berfirman,


æóãóÇ ÊóÏúÑöí äóÝúÓñ ãóÇÐóÇ ÊóßúÓöÈõ ÛóÏðÇ æóãóÇ ÊóÏúÑöí äóÝúÓñ ÈöÃóíøö ÃóÑúÖò ÊóãõæúÊõ Åöäøó Çááøóåó Úóáöíúãñ ÎóÈöíúÑñ


“Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui (dengan pasti) apa yang akan diusahakannya besok. Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui di bumi mana dia akan mati. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.” (QS. Lukman: 34).

Tapi, kekhawatiran dari 'tidak diterimanya amal', itulah kekhawatiran yang hendaknya menyertai perpisahan ini. Para salaf shaleh mereka sangat mengkhawatirkan hal ini. Allah 'Azza wa Jalla berfirman,


æóÇáøóÐöíúäó íõÄúÊõæúäó ãóÇ ÂÊóæúÇ æóÞõáõæÈõåõãú æóÌöáóÉñ Ãóäøóåõãú Åöáóì ÑóÈøöåöãú ÑóÇÌöÚõæúäó. ÃõæáóÆößó íõÓóÇÑöÚõæúäó Ýöí ÇáúÎóíúÑóÇÊö æóåõãú áóåóÇ ÓóÇÈöÞõæúäó


“Dan orang-orang yang memberikan apa yang telah mereka berikan, dengan hati yang takut, (karena mereka tahu bahwa) sesungguhnya mereka akan kembali kepada Tuhan mereka. Mereka itu bersegera untuk mendapat kebaikan-kebaikan, dan merekalah orang-orang yang segera memperolehnya.” (QS. Al-Mukminun: 60-61).

Al-Hafizh Ibnu Katsir –semoga Allah merahmatinya- berkata :
Yakni, mereka memberikan apa yang telah mereka berikan, dengan hati yang takut akan tidak diterimanya amal tersebut dari mereka...(Tafsir al-Qur'an al-'Azhim, 5/480).

Sebagaimana hal ini diterangkan dalam hadis dimana Abdurrahman bin Sa'id bin Wahb al-Hamadani meriwayatkan bahwa Aisyah, istri Nabi -shallallahu 'alaihi wasallam- berkata, 'Aku pernah bertanya kepada Rasulullah -shallallahu 'alaihi wasallam- tentang ayat ini,


æóÇáøóÐöíúäó íõÄúÊõæúäó ãóÇ ÂÊóæúÇ æóÞõáõæÈõåõãú æóÌöáóÉñ


"Dan orang-orang yang memberikan apa yang telah mereka berikan, dengan hati yang takut." (Apakah) mereka itu adalah orang-orang yang minum khamer dan mencuri? Beliau menjawab,


áóÇ íóÇ ÈöäúÊó ÇáÕøöÏøöíúÞö æóáóßöäøóåõãú ÇáøóÐöíúäó íóÕõæúãõæúäó æóíõÕóáøõæúäó æóíóÊóÕóÏøóÞõæúäó æóåõãú íóÎóÇÝõæúäó Ãóäú áóÇ íóÞúÈóáõ ãöäúåõãú ÃõæáóÆößó ÇáøóÐöíúäó íõÓóÇÑöÚõæúäó Ýöí ÇáúÎóíúÑóÇÊö


“Bukan, wahai putri ash-Shiddiq. Akan tetapi, mereka itu adalah orang-orang yang gemar berpuasa, shalat, bersedekah sedang mereka takut tidak dirimanya amal tersebut dari mereka. Mereka itulah orang-orang yang bersegera untuk mendapat kebaikan-kebaikan.” (HR. at-Tirmidzi).

Abdul Aziz bin Abi Rawwad –semoga Allah merahmatinya- mengatakan:


ÃðÏúÑóßúÊõåúãú íóÌúÊóåöÏõæúäó Ýöí ÇáúÚóãóáö ÇáÕøóÇáöÍö ÝóÅöÐóÇ ÝóÚóáõæúåõ æóÞóÚó Úóáóíúåöãú Çóáúåóãøõ ÃóíóÞúÈóáõ ãöäúåõãú Ãóãú áóÇ


Aku mendapati mereka (para sahabat), mereka sedemikian bersungguh-sungguh dalam beramal shaleh, lalu bila mereka telah melakukannya, hati mereka dihinggapi rasa khawatir, apakah amal mereka diterima ataukah tidak? (Latho-if al-Ma'arif, 1/232). Wallahu A'lam.

(Redaksi)

Referensi:

1. Al-Asma Wa ash-Shifat, Ahmad bin Husain al-Baihaqi.
2. Latho-if al-Ma'arif Fii Maa Lil Mawasimi Min Wadha-if, Abdurrahman bin Ahmad bin Rojab al-Hanbali.
3. Shahih al-Bukhari, Muhammad bin Ismail al-Bukhari.
4. Sunan at-Tirmidziy, Muhammad bin Isa As-Sulami.
5. Tafsir al-Qur'an al-'Adzim, Ismail bin Umar bin Katsir ad-Dimasyqi.

Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits : index.php
Versi Online : index.php/?pilih=lihatannur&id=854